SENANGNYA BISA MENYUSUN LAPORAN KINERJA LABA UNTUK JASA LAUNDRY

  • Fai’q Ardia Aji Pradana Akuntansi, Politeknik Keuangan Negara STAN
  • Ali Tafriji Biswan Akuntansi, Politeknik Keuangan Negara STAN
Keywords: UMKM, laundry, pembukuan, aplikasi akuntansi, laporan keuangan

Abstract

Kegiatan ini merupakan salah satu program pengabdian kepada masyarakat UMKM terintegrasi mata kuliah. Artinya selama belajar mata kuliah, dalam hal ini Praktik Akuntansi Keuangan Menengah, siswa dapat mengamalkan ilmu yang didapat untuk membantu UMKM dalam bidang akuntansi (pengumpulan bukti transaksi, pencatatan/pembukuan, pengikhtisaran, dan penyusunan laporan keuangan). Dalam kegiatan ini, siswa terjun ke lapangan membantu praktik akuntansi UMKM dengan dosen sebagai pendamping. Metode yang digunakan melalui observasi, wawancara, dan praktik langsung. Informasi didapatkan dengan bertanya langsung kepada pelaksana bisnis UMKM Family Laundry. Pengabdian kepada masyarakat dilakukan dengan praktik langsung kepada UMKM, dengan cara membantu melakukan pencatatan, pembukuan, pembuatan laporan keuangan secara sederhana. Nilai tambah kegiatan ini melibatkan penggunaan aplikasi akuntansi UKM sehingga pembukuan terasa mudah. Luaran kegiatan ini adalah pembukuan sederhana yang menghasilkan Laporan Laba Rugi usaha laundry. Untuk itu, pelaksana bisnis UMKM mencatat arus kas keluar-masuk secara mudah dan hasilnya pun dapat digunakan sebagaimana tujuan laporan keuangan dibuat.

References

Biswan, Ali Tafriji. 2018. Short & Brief Akuntansi Manajemen:

Terapan pada Dunia Bisnis dan Sektor Publik. Banten:

Ihsan Media.

Hetika & Nur Mahmudah. Penerapan Akuntansi dan Arti

Kesesuaiannya dengan SAK ETAP pada UMKM Kota

Tegal. Jurnal Akuntansi, Ekonomi, dan Manajemen

Bisnis. Vol. 5 No. 2, Desember 2017.

Hooper, Keith & Mary Low. 2000. Representations in

Accounting: The Metaphor Effect. Working Paper

Series. New Zeland: Department of Accounting,

University of Waikato.

http://iaiglobal.or.id/v03/berita-kegiatan/detailberita-1072-

press-release-iai--sak-emkm-literasi-akuntansi-untukumkm-

indonesia, diakses November 2018.

Kieso, Donald E, Jerry J. Weygandt, & Terry D. Warfield.

Intermediate Accounting: IFRS Edition, Ed. 2.

China: John Wiley & Sons, Inc.

Merina, Nely. 2016. Pengertian UKM & UMKM? Bagaimana

Usaha Kecil Menengah di Indonesia. goukm.id,

diakses 5 November 2018).

Warren, C.S., Reeve, J.M., & Fess, P.E. 2008. Accounting.

th Edition. USA: South Western, Thomson.

Widiyono. 2017. Peranan Teknologi Informasi Dalam Bisnis.

www.stiami.ac.id/jurnal, diakses November 2018.

CROSSMARK
DIMENSIONS